Tanaman Bangle Dengan Bunga Yang Unik

Tanaman Bangle meruapakan salah satu tanaman yang di golongkan dalam tanaman temu-temuan, tanaman ini dikenal juga dengan nama Zingiber cassumunar atau Zingiber montanum. Tanaman ini banyak digunakan sebagai bahan untuk bumbu dapur tapai kadang juga diguanakan untuk pengobatan karena tanaman ini banyak khasiatnya, tanaman ini orang-orang mengira jahe karena tanaman ini sangat mirip dengan jahe, akan tetapi tanamna ini bukan lah tanaman jahe, mungkin dari segi rasanya dan khasiatnya sebagai tanaman herbal.

Bangle, tanaman ini kalau di thailand diguanakan sebagai minyak pijat, dinegara lainnya tanaman ini diguanakan sebagai untuk mengobati demam, sekit kepala, saki perut, penyakit kuning, rematik, cacingan, batuk berdarah, perut kembung, masuk angin dan lainnya. Untuk pengobatan tanaman ini banyak digunakan rimpang atau duannya.

Tanaman ini tumbuh di Asia selatan, dari mulai negara Hindia sampai Indonesia, biasanya tanaman ini masyarakat menanamnya di pekarangan rumah, tempat yang banyak terkena sinar matahari, kalau di tempat yang basah maka pertumbuhan tanaman akan melambat dan rimpang tanaman ini akan membusuk.

Tanaman ini tingginya mencapai 1-1,5 meter, dengan rumpun yang padat, daunnya lonjong tipis, ujung daunnya runcing dengan pangkal yang tumpul, tepi rata, pertulangan menyirip dengan panjang 23-35 cm, lebar sekitar 20-40 mm. Rimpangnya menjalar dan berdaging, rasanya pedas dan pahit.

Bunga tanaman ini terlihat unik dan indah, Bunga dari Bangle merupakan bunga mejemuk dengan berbentuk tandan, keluar dari ujung batang, dengan panjang sekitar 20 cm. pada bagian yang mengandung bunga bentuknya bulat telur dengan panjang 6-10 cm, dan lebar 4-5 cm, daun kelopak bunga tersusun bagaikan sisik tebal.

Komentar