Tentang Jambu Susu dan Gambarnya

Jambu Susu ini merupakan salah satu jenis jambu yang biji yang terdapat di indonesia, buahnya tumbuh pada musimnya. dalam setahun sekali, pohonnya meninggi dengan daun-daunya yang besar. Sekarang ini jambu susu ini sudah mulai agak langka. dan sudah jarang di temukan di daerah kami yaitu di Aceh. Paling terdapat di kampung-kampung yang di tanam di perkarangan rumah. 

Kalau kami Di Aceh menamakan buah jambu ini dengan "Boh jambee Somprong". orang-orang pada umumnya ada yang menyebutnya dengan jambu susu atau jambu biji susu ada juga yang menyebutnya dengan jambu gembos. nama ilmiahnya saya kurang tahu dan asal tumbuhan ini.

Buah jambu ini memiliki bentuk bulat dengan agak lonjong dan meruncing ke pangkalnya, kulit daging buahnya tebal dan bila masih muda kalau di makan rasanya asam dengan warnanya putih, bila sudah tua warna buahnya agak kuning dengan rasa asam kemanisan dan baunya harum. Bila anda ingin mencoba merasakan buah ini silahkan cari di pasar-pasar kalau ada. Berikut ini adalah gambar-gambar buah dari tanaman jambu susu.
Tentang Jambu Susu dan Gambarnya

Tentang Jambu Susu dan Gambarnya

Tentang Jambu Susu dan Gambarnya

Tentang Jambu Susu dan Gambarnya

Inilah Tentang Jambu Susu dan Gambarnya yang saya tahu tentang tanaman ini. Semoga menambah wawasan anda tentang alam .

Komentar