Kumbang Badak yang Bercula

Kumbang Badak merupakan salah satu jenis kumbang yang terlihat unik, dari bentuk kepalanya. Kumbang ini memiliki sepasang cula pada kepalanya yang seperti badak dan dilengkapi dengan cangkang pada tubuhnya yang kuat.

Kumbang ini merupakan salah satu kumbang yang beraktifitas pada malam hari, yang termasuk dalam jenis hewan noktural. Pada siang hari kumbang-kumbang ini bersembunyi pada kayu-kayu atau pohon. Kumbang ini tampak menyeramkan kalau kita lihat, namun kumbang ini tidak berbahaya bagi manusia, makanan mereka adalah getah-getah pohon seperti pohon kelapa dan aren. Kumbang badak suka menempel pada benda yang berserat seperti kain dan benda-benda lainnya.

Kumbang badak jantan memiliki ukuran lebih panjang dari pada kumbang badak betina, pada kepalanya memiliki tanduk yang berguna untuk bertarung melawan kumbang jantan lainnya untuk merebut kumbang betina dan getah pohon yang di kuasai-nya.
Kumbang Badak yang Bercula

Kumbang badak memiliki metamorphosis sempurna yaitu dari mulai telur - larva - kepompong - bayi - kumbang badak sampai dengan kumbang badak dewasa. Kumbang betina akan mengeluarkan telur-telurnya ke dalam tanah bekas pohon yang membusuk dan selanjutnya telur tersebut menjadi larva yang yang memiliki 3 pasang kaki yang mirip dengan ulat.

Larva kumbang badak yang mirip seperti ulat tersebut memakan sisa-sisa pohon yang membusuk, dan selanjutnya akan larva kumbang badak tersebut akan beristirahat dalam kepompong, kepompong tersebut akan menetas dan kemudian akan menjadi bayi kumbang badak, dan bayi kumbang bada itu akan tumbuh dan menjadi dewasa dengan cangkang yang keras. Kumbang badak dapat bertahan sampai dengan satu tahun.

Komentar