Kunang-Kunang Yang Bersinar

Kunang-kunang - Sore mulai datangnya malam, gelap pun tiba, suasana hati yang sepi membuat ku duduk sendiri di malam yang sunyi ini dan kunang-kunanglah yang menemani akan sepi nya hati ini ..hehe maklum lagi galau.. itulah kata-kata ku yang mengandung kunang-kunang. 

Kunang-kunang adalah salah satu hewan yang bisa bersinar dimalam hari. Kunang-kunang termasuk dalam golongan Lampyridae yang merupakan familia dalam ordo kumbang Coleoptera, biasanya hewan ini sering kita jumpai di rawa-rawa atau di hutan basah karena banyak persediaan makanan bagi larvanya.

Hewan yang bisa bersinar ini terdapat 2000 Spesies didunia ini dan dapat ditemukan di daerah empat musim dan tropis di seluruh dunia. Selain malam hari kunang-kunang ada juga yang beraktivitas di siang hari dan mereka umumnya tidak bercahaya, cuma beberapa spesies yang mampu bersinar pada tempat yang gelap.

Cahaya dari kunang-kunang tampa panas, Zat yang bersianar dari kunang-kunang sampai sekarang masih misteri.

Jika anda melihat kunang-kunang yang terbang berarti yang anda lihat itu jenisnya jantan, karena cuma kunang-kunag jantan yang memiliki sayap dan bisa terbang, sedangkan yang betina melekat di dedaunan dan pohon.

Komentar